Wisuda SOTH; 40 Ibu-Ibu Desa Dolopo Resmi Dikukuhkan, Perkuat Program Penurunan Stunting 

- Editorial Team

Selasa, 8 Oktober 2024 - 13:38 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Prosesi wisuda 40 ibu-ibu yang dinyatakan lulus Sekolah Orang Tua Hebat (SOTH) Desa Dolopo, Kabupaten Madiun, Selasa (8/10/2024).

Prosesi wisuda 40 ibu-ibu yang dinyatakan lulus Sekolah Orang Tua Hebat (SOTH) Desa Dolopo, Kabupaten Madiun, Selasa (8/10/2024).

MADIUN, NEUMEDIA.ID – Sebanyak 40 ibu-ibu dari Desa Dolopo resmi diwisuda sebagai lulusan Sekolah Orang Tua Hebat (SOTH) setelah menjalani 13 sesi pembelajaran selama 13 minggu.

Acara wisuda berlangsung pada Selasa (8/10/2024) di aula Kantor Desa Dolopo, Kecamatan Dolopo, Kabupaten Madiun, dengan suasana yang semarak.

Prosesi wisuda ini dimeriahkan dengan berbagai penampilan yang memukau, seperti senam Kampung Pesilat, tarian tradisional, koreografi, dan musikalisasi puisi, yang disuguhkan dengan penuh estetika dan semangat kebersamaan.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Penghargaan untuk wisudawati terbaik.

Hadir dalam acara tersebut perwakilan dari Pemkab Madiun melalui Dinas BKKBN Kabupaten Madiun, Ketua Tim Penggerak PKK Kecamatan Dolopo, Kepala Desa Dolopo, Ketua Tim Penggerak PKK Desa Dolopo, serta Ketua BPD Desa Dolopo.

Kehadiran para pemangku kepentingan ini semakin menguatkan dukungan terhadap program yang bertujuan meningkatkan kualitas pengasuhan keluarga.

Koordinator Penyuluh KB Dolopo, Erni Dwi Indah R., menyampaikan harapannya agar ilmu yang diperoleh para orang tua selama di SOTH bisa diterapkan dalam mendidik putra-putri mereka.

Program ini juga memberikan pengetahuan tentang keluarga berencana dan pengasuhan yang tepat, guna membangun keluarga yang bahagia dan sejahtera serta membantu menangani isu stunting.

“Salah satu materi penting di SOTH adalah edukasi gizi dan stimulasi anak, dengan tujuan mencegah dan menurunkan prevalensi stunting,” jelas Erni.

Foto bersama wisudawati.

Ia juga menambahkan bahwa saat ini sudah 70 persen desa di Kabupaten Madiun telah menjalankan program SOTH, dan di Kecamatan Dolopo, semua desa telah melaksanakan program ini.

Ketua Tim Penggerak PKK Kecamatan Dolopo, Eny Susantiningsih, turut menyampaikan apresiasinya terhadap program SOTH. Ia menyebut program ini sebagai langkah strategis dalam upaya menekan angka stunting, seraya bersyukur atas dukungan penuh dari pemerintah dan masyarakat.

“Alhamdulillah, SOTH mendapatkan dukungan dari semua pihak. Kami berharap program ini dapat membantu para orang tua dalam mencetak generasi yang sehat, cerdas, dan berkualitas,” ungkap Eny.

Kepala Desa Dolopo, Sayekti, juga mengungkapkan rasa bangganya atas kelulusan 40 warganya dari SOTH. Ia berharap para wisudawati ini bisa menjadi teladan dalam membentuk generasi penerus yang unggul dan berkontribusi untuk kemajuan bangsa.

“Harapan kami, para calon wisudawati lainnya yang belum sempat mengikuti SOTH bisa bergabung dalam gelombang kedua yang akan dilaksanakan pada 2025,” tutup Sayekti dengan optimisme. (ant/red)

Facebook Comments Box

Berita Terkait

KPBU APJ Kabupaten Madiun Raih Penghargaan Internasional Seoul Smart City Award
Unsur Pimpinan DPRD Kabupaten Madiun Periode 2024-2029 Resmi Dilantik
SMAN 3 Taruna Angkasa Borong Prestasi Akademik-Non Akademik Tingkat Nasional dan Internasional
Kunjungi Sendang Kuncen, Cawali Maidi Pastikan Kelestarian Cagar Budaya Kota Madiun Terus Terjaga
Cara Unik KAI Daop 7 Madiun Peringati Hari Sumpah Pemuda, Gelar Lomba Pengibaran Bendera Merah Putih 
Polres Madiun Gelar Operasi Zebra Semeru 2024 untuk Tingkatkan Keselamatan Lalu Lintas 
Kemenkeu Mengajar di SMPN 1 Kare, Edukasi Keuangan untuk Generasi Muda
Terungkap, Minibus Deklarasi Kampanye Damai Paslon MADIUN Bukan Aset Pemkot

Berita Terkait

Minggu, 20 Oktober 2024 - 12:02 WIB

Kampanye Paslon Dadi Juara di Kota Madiun, Risma Komitmen Dukung Pemberdayaan UMKM dan PKL

Jumat, 18 Oktober 2024 - 18:38 WIB

Bawaslu Kota Madiun Dalami Dugaan Politik Uang dalam Kampanye Pilkada

Rabu, 16 Oktober 2024 - 20:02 WIB

Debat Perdana Pilkada 2024: Paslon BONUS Paparkan Visi Misi dan Program Untuk Kota Madiun 

Rabu, 16 Oktober 2024 - 19:49 WIB

Paslon Maidi-Bagus Panuntun Siap Lanjutkan dan Sempurnakan Periode Pertama

Selasa, 15 Oktober 2024 - 13:33 WIB

Kampanye Cawawali Bagus Rizki Dinarwan di Jalan Nusantara: Janjikan Dana Rp 32 Juta per Tahun untuk Setiap RT 

Senin, 14 Oktober 2024 - 20:28 WIB

Revitalisasi Pertanian Kota: Maidi Hadirkan Solusi Ketahanan Pangan untuk Madiun 

Jumat, 11 Oktober 2024 - 09:14 WIB

Inda Raya Tegaskan DADI JUARA Bukan “Calon Boneka”

Jumat, 11 Oktober 2024 - 06:12 WIB

Kampanye Sehat: Maidi Ajak Ribuan Emak-Emak Senam Bersama

Berita Terbaru