Masuk 50 Besar ADWI, Desa Wisata Gunungsari di Kabupaten Madiun Mendapat Pendampingan dari Kemenparekraf 

- Editorial Team

Minggu, 28 Juli 2024 - 11:50 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

MADIUN, NEUMEDIA.ID – Desa Wisata Gunungsari di Kecamatan Madiun, Kabupaten Madiun, akan mendapat pendampingan dari Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif. Hal ini disampaikan oleh Deputi Bidang Pengembangan Destinasi dan Infrastruktur, Hariyanto, saat melaksanakan Visitasi dan Penilaian.

“Pendampingan akan diberikan karena Desa Gunungsari masuk dalam 50 Desa Wisata Terbaik Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI) 2024,” kata Hariyanto, Minggu (28/7/2024), di sela-sela kunjungan di Pasar Pundensari, Desa Gunungsari.

Hariyanto juga memuji konsistensi Desa Wisata Gunungsari yang pada tahun 2022 berhasil masuk 500 besar ADWI dan dalam dua tahun mampu naik ke 50 besar.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Saya mengapresiasi Desa Gunungsari yang pada tahun 2022 sudah masuk dalam 500 besar ADWI. Dalam kurun waktu dua tahun, desa ini bisa tembus ke 50 besar. Ini menunjukkan konsistensi yang luar biasa,” ujarnya.

Desa Wisata Gunungsari adalah satu-satunya desa wisata di Kabupaten Madiun yang mengusung tema kebudayaan dan kearifan lokal sesuai dengan amanat Undang-Undang Pemajuan Kebudayaan No. 5 Tahun 2017.

Atraksi wisata di desa ini mencakup sepuluh obyek pemajuan kebudayaan, yaitu adat istiadat, bahasa, manuskrip, ritus, seni, tradisi lisan, pengetahuan tradisional, teknologi tradisional, olahraga tradisional, dan permainan rakyat. (ant)

Facebook Comments Box

Berita Terkait

KPBU APJ Kabupaten Madiun Raih Penghargaan Internasional Seoul Smart City Award
Unsur Pimpinan DPRD Kabupaten Madiun Periode 2024-2029 Resmi Dilantik
SMAN 3 Taruna Angkasa Borong Prestasi Akademik-Non Akademik Tingkat Nasional dan Internasional
Kunjungi Sendang Kuncen, Cawali Maidi Pastikan Kelestarian Cagar Budaya Kota Madiun Terus Terjaga
Cara Unik KAI Daop 7 Madiun Peringati Hari Sumpah Pemuda, Gelar Lomba Pengibaran Bendera Merah Putih 
Polres Madiun Gelar Operasi Zebra Semeru 2024 untuk Tingkatkan Keselamatan Lalu Lintas 
Wisuda SOTH; 40 Ibu-Ibu Desa Dolopo Resmi Dikukuhkan, Perkuat Program Penurunan Stunting 
Kemenkeu Mengajar di SMPN 1 Kare, Edukasi Keuangan untuk Generasi Muda

Berita Terkait

Jumat, 18 Oktober 2024 - 15:21 WIB

KPBU APJ Kabupaten Madiun Raih Penghargaan Internasional Seoul Smart City Award

Jumat, 18 Oktober 2024 - 09:42 WIB

Unsur Pimpinan DPRD Kabupaten Madiun Periode 2024-2029 Resmi Dilantik

Rabu, 16 Oktober 2024 - 10:08 WIB

Kunjungi Sendang Kuncen, Cawali Maidi Pastikan Kelestarian Cagar Budaya Kota Madiun Terus Terjaga

Selasa, 15 Oktober 2024 - 13:57 WIB

Cara Unik KAI Daop 7 Madiun Peringati Hari Sumpah Pemuda, Gelar Lomba Pengibaran Bendera Merah Putih 

Senin, 14 Oktober 2024 - 21:11 WIB

Polres Madiun Gelar Operasi Zebra Semeru 2024 untuk Tingkatkan Keselamatan Lalu Lintas 

Selasa, 8 Oktober 2024 - 13:38 WIB

Wisuda SOTH; 40 Ibu-Ibu Desa Dolopo Resmi Dikukuhkan, Perkuat Program Penurunan Stunting 

Senin, 7 Oktober 2024 - 19:56 WIB

Kemenkeu Mengajar di SMPN 1 Kare, Edukasi Keuangan untuk Generasi Muda

Jumat, 4 Oktober 2024 - 05:59 WIB

Terungkap, Minibus Deklarasi Kampanye Damai Paslon MADIUN Bukan Aset Pemkot

Berita Terbaru