PT INKA Lanjutkan Ekspor Gerbong Kereta ke Selandia Baru

- Editorial Team

Selasa, 11 Juni 2024 - 17:39 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pengiriman gerbong kereta produksi PT INKA (Persero) dan anak usahanya, PT INKA Multi Solusi dikirim ke Selandia Baru melalui Terminal Jamrud Nilam Mirah, Pelabuhan Tanjung Perak, Surabaya. Foto: PT INKA

Pengiriman gerbong kereta produksi PT INKA (Persero) dan anak usahanya, PT INKA Multi Solusi dikirim ke Selandia Baru melalui Terminal Jamrud Nilam Mirah, Pelabuhan Tanjung Perak, Surabaya. Foto: PT INKA

MADIUN, NEUMEDIA.IDPT INKA (Persero) dan anak usahanya, PT INKA Multi Solusi (IMS) melanjutkan pengiriman gerbong bertipe container flat top (CFT) Wagon ke Selandia Baru.

Setelah mengekspor 72 unit gerbong datar ke negara tersebut pada akhir Januari lalu, distribusi kembali berlangsung pada Senin (10/6/2024).

Kali ini, sebanyak 96 unit gerbong yang sama-sama dipesan oleh dikirim melalui Terminal Jamrud Nilam Mirah, Pelabuhan Tanjung Perak, Surabaya. Pengiriman dilakukan dengan kapal kargo.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Baca Juga: Ikuti Indonesia Railway Tech Expo, PT INKA Pamerkan Tiga Teknologi

Senior Manager Humas dan Kantor Perwakilan PT INKA (Persero) Agung Dwi Cahyono mengatakan bahwa puluhan CFT Wagon itu dikirim pada gelombang kedua.

“Ini tentunya juga menjadi salah satu bukti nyata kontribusi INKA Group terhadap perekonomian dan hubungan bilateral Indonesia dengan pihak asing,” katanya Agung dalam keterangan resminya, Selasa, 11 Juni 2024.

Stan Schafer selaku perwakilan dari UGL Rail Services mengatakan bahwa kerja sama antara PT INKA, anak usahanya dengan pihaknya telah terjalin secara berkelanjutan.

Baca Juga: LRT Jabodebek Alami Gangguan, Begini Tanggapan PT INKA

Oleh karena itu, ia berharap agar nantinya UGL Rail Services dapat terus menjadi mitra yang baik, khususnya dalam proses pemenuhan kebutuhan sarana perkeretaapian.

“Ini merupakan kali kedua kami melakukan kerja sama dengan PT INKA (Persero) dan PT INKA Multi Solusi untuk pemenuhan kebutuhan gerbong datar (CFT) UGL Rails Services,“ ujar Stan.

“Kami sangat puas dengan kinerja dan kemitraan yang terjalin selama ini. Semoga ke depannya kami terus bisa membangun hubungan kerja sama yang baik dengan PT INKA  dan PT INKA Multi Solusi,“ lanjutnya.

Sementara itu, proses pengiriman CFT Wagon ke Selandia Baru membutuhkan waktu sekitar 20 hari. Sebanyak 96 gerbong datar tersebut nantinya akan diserahkan oleh UGL Rail Services Pty Ltd kepada KiwiRail, operator transportasi rel terbesar di Selandia Baru sebagai end user. (*/ofi)

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Perekonomian Tak Stabil, Penjualan Hewan Kurban Diprediksi Menurun
Persempit Ruang ‘Pemain’, Pertamina Patra Niaga Jatimbalinus Gerojok Elpiji Bersubsidi
OJK Kediri Kembali Gandeng Awak Media Demi Tingkatkan Literasi Keuangan Masyarakat
PT Pertamina Patra Niaga Jatimbalinus Apresiasi Gerakan Pengusaha Sektor Pariwisata Jatim
Asosiasi Pelaku Usaha Pariwisata di Jatim Sepakat Stop Penggunaan Energi Bersubsidi
Libur Panjang Waisak, Daop 7 Layani 34.102 Penumpang Kereta Api
Kecelakaan Antara Kereta dengan Mobil di Wonoasri Tak Turunkan Minat Penumpang di PT KAI Madiun
Derga Juanara Calon Tunggal Ketua BPC Hipmi Kota Madiun Hingga Injury Time

Berita Terkait

Jumat, 18 Oktober 2024 - 18:38 WIB

Bawaslu Kota Madiun Dalami Dugaan Politik Uang dalam Kampanye Pilkada

Kamis, 17 Oktober 2024 - 14:53 WIB

Paslon Harmonis Peringati Hari Santri Nasional 2024, KH Said Aqiel Siradj Beri Pesan Kebangsaan dan Doa

Rabu, 16 Oktober 2024 - 19:49 WIB

Paslon Maidi-Bagus Panuntun Siap Lanjutkan dan Sempurnakan Periode Pertama

Selasa, 15 Oktober 2024 - 13:33 WIB

Kampanye Cawawali Bagus Rizki Dinarwan di Jalan Nusantara: Janjikan Dana Rp 32 Juta per Tahun untuk Setiap RT 

Senin, 14 Oktober 2024 - 20:28 WIB

Revitalisasi Pertanian Kota: Maidi Hadirkan Solusi Ketahanan Pangan untuk Madiun 

Jumat, 11 Oktober 2024 - 09:14 WIB

Inda Raya Tegaskan DADI JUARA Bukan “Calon Boneka”

Jumat, 11 Oktober 2024 - 06:12 WIB

Kampanye Sehat: Maidi Ajak Ribuan Emak-Emak Senam Bersama

Kamis, 10 Oktober 2024 - 21:30 WIB

Maidi Komitmen Jamin Asuransi Ojol, PKL dan Tukang Becak 

Berita Terbaru